Pena Kecil – Puisi : Pertemuan Singkat dan Sajak Menemukan yang akan saya share kali ini merupakan puisi yang kesekian dari “Titam Antasena” selaku kontributor pena Kecil.
Bagi sobat sekalian yang sedang mencari referensi tentang tema puisi pertemuan dan sajak menemukan bisa dicoba. Barangkali sobat pernah bertemu seseorang hanya sebentar lalu menghilang, tapi masih menyimpan harapan untuk bisa bertemu dengannya, saya rasa puisi berikut sangat cocok untuk dibaca.
Biar gak panjang lebar, saya juga tidak terlalu pandai berkata-kata. Langsung saja ya check this out.
“Kawan, aku ingin bercerita, Tentang seorang kawan berpena, Ia pemuda dari seberang, Yang selalu hadir diangan”
Oleh : Titam Antasena
PERTEMUAN SINGKAT
Kejadian di pagi bulan Juni
Yang menjadi selembar kisah penuh misteri
Sebab pena di tangan berjalan
Di halaman sebuah buku catatan
Aku suka menulis
Kisah-kisah manis
Pertemuan singkat
Yang membuat hati tercekat
Tanpa tahu nama
Membuat hati bertanya-tanya
Yang tersisa diangan
Hanya punggung yang menghilang
Diujung jalan pelabuhan
*****
SAJAK MENEMUKAN
Kawan, aku ingin bercerita
Tentang seorang kawan berpena
Ia pemuda dari seberang
Yang selalu hadir diangan
Pemuda elok dari seberang
Yang menghilang di pelabuhan
Menjadi pengusik si gadis malang
Duh gusti, siapa namanya?
Ia pemuda berhati emas
Menolong gadis tanpa berbalas
Tanpa ucapan “makasih mas”
Membuat gadis menjadi was-was
Si gadis mencari-cari
Tentang pemuda kemarin pagi
Tengok ke kanan tengok ke kiri
Tapi sayang, tak ditemui
Sepekan sudah gadis mencari
Si pemuda penuh misteri
Hingga tiba bulan Juli
Aduhai lama sekali?
Hari sudah mulai petang
Si gadis mulai bimbang
Kemana lagi mencari terang
Tentang pemuda di pelabuhan
Azan maghrib berkumandang
Wajah si gadis terlihat terang
Si gadis telah menemukan
Siapa pemuda yang jadi gerangan
Terimakasih gadis ucapkan
Atas segala pertolongan
Untuk pemuda di pelabuhan
Yang mengusik hati dan angan
*****
Nah sobat, itu dia Puisi pertemuan singkat dan sajak menemukan dari Titam Antasena semoga bermanfaat. Jangan lupa share ya.
2018 © Pena Kecil (https://tulispenakecil.blogspot.co.id/)*.